Pesawat Terbang di Tahun 2050


Menurut Airbus, perusahaan pesawat di Eropa, pada tahun 2050 pesawat diprediksikan akan dilengkapi zona untuk rileks, bermain game secara virtual, dan juga jendela panoramik. Dimana para penumpang akan sangat menikmati perjalanan mereka di dalam pesawat.

Para penumpang akan sangat rileks, karna disediakannya kursi santai dengan pemijat agar mengurangi rasa pegal-pegal, dengan dilayani minuman dan vitamin, dan juga bisa meminta udara segar dengan hembusan angin laut atau aroma pinus. Kemudian suara di kabin juga akan diatur agar tidur para penumpang lebih nyenyak, nyaman, dengan tirai khusus untuk mencegah cahaya masuk.

Bagi para penumpang yang ingin menikmati pemandangan, telah disediakan jendela panoramik, cukup dengan melambaikan tangan saja,  maka jendela akan menjadi transparan. Namun tidak akan mengganggu penumpang lainnya, karena jaringan terpadu yang dapat mendeteksi dan merespons kebutuhan spesifik dari masing-masing penumpang.

Struktur bionik kabin meniru susunan tulang burung untuk membuatnya ringan tapi kuat. Dilapisi dengan membran biopolimer, yang mengontrol jumlah cahaya alami, kelembaban dan suhu, memberikan opacity atau transparansi berdasarkan perintah.

Sudut pandang 360 derajat dari kabin menawarkan pemandangan keajaiban dari lima benua. Penumpang bisa melihat Piramida atau Menara Eiffel dari atas. Furniture dilengkapi lapisan anti debu.

Pada masa yang akan datang, teknologi dan virtual reality akan digabungkan dalam kehidupan sehari-hari dan bisa dinikmati di atas udara. Seperti bermain Game Virtual Tennis, Golf, ataupun Baseball, dimana para penumpang benar-benar akan merasa seperti  sedang bermain di lapangan Tennis, Golf ataupun Baseball. Di dalam pesawat pun para penumpang bisa berbelanja dengan dilengkapi dinding virtual yang akan memproyeksikan pakaian langsung ke pembeli.

Penelitian Airbus juga menunjukkan bahwa setiap penerbangan masa depan bisa memangkas waktu sekitar 13 menit, menghemat sekitar 9 juta ton bahan bakar per tahun, sekaligus menghindari setara dengan lebih dari 28 juta ton emisi CO2.

 

Source:

[1]     http://news.liputan6.com/read/2061033/begini-rasanya-terbang-dengan-pesawat-masa-depan-tahun-2050

 


0 comments:

Posting Komentar

 

Instagram Photostream

Twitter Updates

Meet The Author

Hallo! Saya Noviati Indriani, seorang mahasiswi lulusan Ilmu Komunikasi konsentrasi Jurnalistik, di Universitas Komputer Indonesia, salam kenal.